Pages

Rabu, 14 Oktober 2015

Jenis Jenis Penyakit Benjolan Di Tubuh

Jenis Jenis Penyakit Benjolan Di Tubuh



Selamat datang di halaman kesehatan kami , halaman ini adalah halaman dimana kalian akan mendapatkan beberapa informasi tentang kesehatan.Pada kesempatan kali ini halaman kesehatan kami akan memberikan informasi mengenai jenis jenis penyakit benjolan di tubuh.

Banyak orang yang mengalami benjolan-benjolan di bagian tubuh tertentu dan rata-rata mereka tidak mengetahui dan bertanya-tanya , apakah benjolan tersebut sifatnya merupakan penyakit berbahaya atau hanya benjolan biasa saja.Dan untuk hal itu disini kami akan memberikan penjelasan tentang beberapa benjolan yang sering timbul pada bagian tubuh.Untuk lebih jelasnya mari kita simak penjelasan lebih lengkapnya :


1.Benjolan Di Leher 

Benjolan di leher merupakan penyakit suatu kanker yang tumbuh akibat mutasi sel limfosit (sejenis sel darah putih) yang sebelumnya normal, seperti halnya limfosit normal, limfosit ganas dapat tumbuh pada berbagai organ dalam tubuh termasuk kelenjar getah bening, limfa, sumsum tulang belakang, darah ataupun organ yang lainnya.Kanker adalah sekelompok penyakit yang terjadi ketika sel-sel tubuh yang tidak normal tumbuh dan menyebar dengan cepat.Kanker kelenjar getah bening limfoma adalah kanker ganas yang berkaitan dengan sistem limfatik. Sistem limfatik merupakan bagian penting dari sistem kekebalan tubuh dan bertugas dalam membentuk pertahanan alamiah tubuh melawan infeksi dan kanker.

Penyebab timbulnya penyakit benjolan di leher disebabkan oleh beberapa infeksi seperti HIV/AIDS ,leukimia , dan epstein-barr , orang dengan HIV positif lebih mungkin mengidap limfoma non hodgkin dari pada orang lainnya.Virus epstein-barr adalah virus yang umum , menyerang kebanyakan orang pada suatu waktu tertentu dalam masa hidupnya , dan mengakibatkan infeksi sangat singkat atau demam glandular.Akan tetapi , dalam sejumlah kasus kecil ekstrem , ia dikaitkan dengan limfoma burkiit dan bentuk limfoma hodgkin yang berhubungan dengan imunosupresi.Limfoma burkitts adalah bentuk sangat agresif dari limfoma non hodgkin.Pengobatan harus agresif dan umumnya melibatkan pengobatan yang di tujukan pada sususnan saraf pusat.



2.Benjolan Di Payudara

Benjolan di payudara merupakan awal kemungkinan terjadinya kanker payudara, selebihnya mungkin juga berupa tumor jinak, kelainan hormonal, kista, infeksi, benturan atau trauma. Dan tidak semua kanker payudara ditandai dengan benjolan di payudara. Beberapa kasus kanker payudara bahkan tidak ditemukan adanya benjolan saat pemeriksaan. Untuk dinyatakan sebagai kanker payudara, kondisi kulit pada bagian payudara biasanya terjadi pembengkakan yang berwarna kemerahan, hangat jika disentuh, dan timbul bintik-bintik orange.



3.Benjolan Di Ketiak

Benjolan di ketiak merupakan salah satu penyakit yang dapat dikatakan sebagai salah satu radang kelenjar getah bening yang biasanya muncul dengan di tandai pembengkakan dan saat di sentuh terasa lunak.Jadi ketika kelenjar getah bening di sekitar leher , ketiak dan pangkal paha membengkak dan terasa sakit ketika ditekan , itu merupakan ciri ciri adanya lymphadenitis.Benjolan yang terdapat pada ketiak jika saat di raba mudah digerakan , ditekan terasa kenyal/tidak padat , tanpa disertai adanya keluhan di bagian tubuh lain di dekatnya.Misalnya di bagian dada yang berdekatan, atau lengan, menurut kami kemungkinan besar adalah salah satu kelenjar getah bening yang mengalami pembesaran.

Penyebab timbulnya benjolan di ketiak yang paling sering nama lainnya adalah bisul di ketiak , bis terjadi secara lokal pada ketiak karena bakteri masuk melalui pori-pori dan folikel rambut misalnya setelah menggaruk-garuk ketiak atau mencabut bulu ketiak dengan tidak memperhatikan kebersihan.Jika hal ini dibiarkan akan menjadi infeksi yang menyakitkan yang dapat menyebabkan abses ( kumpulan nanah ) badan pun akan menjadi panas dingin.Benjolan di ketiak bisa juga terjadi di bagian distal dari ketiak ( bagian tubuh dengan sistem limfatik ke arah ketiak ) misalnya ada koreng atau luka terinfeksi pada lengan atas , bawah atau tangan maka akan menyebabkan benjolan pada ketiak karena kelenjar getah beningnya membesar.



4.Benjolan Di Vagina

Penyakit benjolan di vagina merupakan terjadinya sumbatan kelenjar bartholin. Bartholin merupakan dua buah organ pada bawah kulit vagina yang seukuran dengan kacang dan sangat berperan penting dalam proses lubrikasi vagina. Apabila kelenjar ini tersumbat, sekresi cairan pelumas akan terjebak dan mengakibatkan tumbulnya benjolan kecil yang licin, lembut dan membengkak di dekat lubang vagina yang mengkibatkan benjolan pada vagina.

Kista Bartholini terjadi akibat adanya sumbatan pada saluran keluar kelenjar Bartholini, sehingga kelenjar membengkak dan membentuk kista. Kista Bartholini pada umumnya tidak nyeri, adanya nyeri dapat menunjukan bahwa ukuran kista sudah semakin membesar dan terjadi infeksi. Sedangkan Abses Bartholini terbentuk ketika Kista Bartholini mengalami infeksi bakteri; seperti Chlamydia, Gonorrhea, dan Escherichia coli. Pada Abses Bartholini memiliki gejala seperti nyeri, kemerahan pada daerah sekitar vagina, terasa adanya gumpalan pada lubang vagina, tidak nyaman saat berjalan atau duduk, nyeri saat berhubungan seksual, dan demam.



5.Benjolan Di Selangkangan  

Timbulnya benjolan di selangkangan selalu berkaitan erat dengan penyakit tumor , Namun tidak selamanya benjolan di selangkangan itu tumor atau kanker, namun yang lebih di derita oleh semua orang benjolan di selagkangan itu terjadi karena adanya pembengkakan kelenjar getah bening dan bisa juga di sebut Bartolin. Bartolin adalah kelenjar yang ada pada kelamin. Kelenjar ini berfungsi untuk melicinkan oermukaan kelamin saat berhubungan seksual dan jika kelenjar bartolin ini tersumbat maka akan menumpuk dan membentuk kista. Benjolan di selangkangan merupakan penyakit yang tidak menular , namun sangat berbahaya jika penyakit ini dibiarkan. 



6.Benjolan Di Telinga

Benjolan dibelakang telinga adalah sebuah penyakit yang berupa pembekakan kelenjar getah bening pada telinga disebut juga Limfadenitis.Biasanya benjolan disertai nyeri telinga, demam, berkuarangnya pendengaran, dan kemerahan pada telinga. Penyebab yang paling mengerikan adalah kanker. Misalnya benjolan yang disebabkan oleh kanker kepala dan leher disertai dengan sakit tenggorokan, sulit menelan, dan suaraserak. Terkadang kanker kelenjar ludah juga bisa mengakibatkan munculnya benjolan di belakang telinga. Kondisi ini disebut dengan kanker lehar metastatik skuamosa.


7.Benjolan Di Testis 

Benjolan di testis merupakan penyakit yang sering di alami oleh sebagian kaum laki-laki yang biasanya berumur 15 – 35 tahun.Benjolan di testis merupakan salah satu tanda atau gejala awal dari penyakit kanker testis , jika dibiarkan terlalu lama benjolan di testis tersebut bisa menjadi kanker dan bisa menjadi salah satu permmasalahan yang lebih serius lagi.Semua jenis kanker merupakanpenyakit pembunuh termasuk penyakit benjolan di testis. Biasanya penderita benjolan di testis ini dapat menimbulkan gejala yang sangat luar biasa sekali terasa sakit di bagian testis, selain itu juga benjolan di bagian testis ini dapat mengakibatkan turunnya gairah seksual, saat berhubungan seksual terasa sakit, testis terasa berat dan sakit.


Rekomendasi Pengobatan : Cara Menghilangkan Benjolan Di Testis


8.Benjolan Di Bibir

Penyakit benjolan di bibir merupakan penyakit yang secara kasat mata merupakan penyakit non kronis , meskipun begitu timbulnya penyakit benjolan di sekitar bibir dapat menjadi permasalahan bagi anda karena dapat menganggu aktifitas anda , jika anda sedang melakukan makan hal tersebut akan menyulitkan dan apabila terkena penyakit benjolan tersebut akan.terasa nyeri dan hal tersebut akan memperhambat aktifitas anda.

Penyebab. Sebuah benjolan di dalam mulut Anda dapat disebabkan oleh pembakaran setelah minum atau makan sesuatu yang terlalu panas. Benjolan di dalam mulut juga bisa disebabkan oleh iritasi yang disebabkan oleh makan terlalu pedas, makanan yang asin atau asam.
Remedies. Pastikan suhu makanan atau minuman yang tepat sebelum mengambil itu. Hindari makanan yang mengiritasi tertentu.



9.Benjolan Di Dalam Hidung

Benjolan di dalam hidung atau sering dikenal dengan polip hidung adalah pertumbuhan jinak (bukan kanker) dari lapisan mukosa hidung yang berada dalam rongga hidung. mukosa adlah lapisan basah (berlendir) dalam hidung yang berfungsi melindungi bagian dalam dal sinus serta melembabkan udara yang kita hirup sebelu masuk ke paru-paru.

Polip biasanya tumbuh di daerah dimana selaput lendir membengkak akibat penimbunan cairan , seperti didaerah disekitar lubang sinus pada rongga hidung.Ketika baru terbentuk sebuah polip tampak seperti air mata , dan jika telah matang bentuknya menyerupai buah anggur yang berwarna ke abu-abuan.Polip menyebabkan penyumbatan hidung karena itu penderita seringkali mengeluhkan  adanya penurunan fungsi indera penciuman.Karena perasaan berhubungan dengan indera penciuman , maka penderita juga mengalami penurunan fungsi perasa. 



10.Benjolan Di Dinding Rahim

Benjolan di rahim biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus dalam dinding rahim. Sebaiknya segera lakukan pengobatan benjolan di rahim tersebut agar tidak bertambah parah karena benjolan tersebut bisa saja merupakan gejala terjadinya kanker oleh karena itu sangat perlu sekali melakukan pengobatan benjolan di rahim secepatnya. Virus yang biasanya menjadi penyebab benjolan ini adalah Human Papilloma Virus atau HPV, virus ini biasanya muncul akibat dari seringnya berhubungan intim dengan berbeda-beda pasangan. Selain itu juga keputihan yang dibiarkan begitu saja akan menyebabkan infeksi yang dapat menimbulkan terjadinya benjolan pada rahim, oleh karena itu jangan anggap masalah biasa dan sepele apabila anda mengalami keputihan. Ciri keputihan yang sangat berbahaya adalah keputihan yang menimbulkan bau yang tidak sedap dan berwarna kekuning-kuningan. 



Itulah informasi mengenai jenis jenis penyakit benjolan di tubuh yang dapat kami informasikan dan tak lupa kami juga memberikan solusi atau rekomendasi pengobatan nya.Semoga artikel yang kami terbitkan dapat bermanfa'at bagi anda yang saat ini sedang mengalami keluhan benjolan di bagian tubuh tertentu.







 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text

Sample Text

 
Blogger Templates